MALAM TIRAKATAN HARI JADI DESA WIROKERTEN KE-70
Operator 3 08 Desember 2019 23:56:31 WIB
WIROWARTA - Memperingati hari jadi Desa Wirokerten yang ke-70 Pemerintah Desa Wirokerten mengadakan Doa bersama atau malam tirakatan pada hari Minggu 8 Desember 2019 bertempat di Gedung Sasana Krida wiratama Desa wirokerten, acara yang dimulai pukul 20.00 Wib ini dihadiri 100 orang yang terdiri dari pamong desa, lembaga-lembaga desa dan tokoh masyarakat. Peringatan hari jadi desa wirokerten kali ini digelar doa bersama, mendoakan para mantan pamong desa yang telah tiada, dan pemotongan tumpeng oleh Lurah Desa Wirokerten.
Dalam peringatan hari jadi Desa Wirokerten ini Rakhmawati Lurah Desa wirokerten juga bercerita mengenai sejarah berdirinya Desa wirokerten. Desa Wirokerten dibentuk pada 9 Desember 1949, nama Wirokerten berasal dari rasa ingin mengenang seorang tokoh yang dianggap oleh masyarakat sebagai seorang pemberani dan berjuang semata-mata untuk kejayaan Kerajaan Mataram pada waktu itu. Tokoh tersebut adalah Tumenggung Wirokerti. Beliau merupakan komandan pasukan perang Sultan Agung. Sehingga untuk menghormati jasa-jasa Tumenggung Wirokerti yang pemberani tersebut, maka nama “Wirokerten” dari asal kata “Wirokerti” dipakai sebagai nama Desa ini sampai sekarang. Wirokerten adalah penggabungan dari 4 kelurahan yaitu kelurahan Mutihan, Kelurahan Banjarsari, Kelurahan Tobrutan, Kelurahan Batitirto. Kemudian pada tanggal 9 Desember 1949 4 kelurahan tersebut digabung menjadi satu dengan nama Desa Wirokerten.
Komentar atas MALAM TIRAKATAN HARI JADI DESA WIROKERTEN KE-70
Formulir Penulisan Komentar
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- KKN UII 70 Unit 45 Sosialisasikan Program ke warga mutihan
- Pertemuan Perdana FKTMW Tahun 2025
- Lembaga Kalurahan Wirokerten Hadiri Gathering Bersama Wavin Indonesia
- Rintisan Desa Budaya Wirokerten Luncurkan Podcast "Turis" untuk Menggali Sejarah Lokal
- Dewikerten Gelar Makrab dan Outbound untuk Perkuat Soliditas Organisasi
- Ramah Lingkungan, Dewikerten Adakan Workshop Wayang Suket
- Desa Wisata Wirokerten Gelar Rapat Persiapan Malam Keakraban
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License