Branding Pasar Blumbang Mataraman, Mahasiswa IP UMY Belajar Menjadi Wartawan

REDAKTUR 13 November 2023 15:40:06 WIB

Wirowarta - Program Studi Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta mengadakan pelatihan jurnalistik yang bekerja sama dengan Radar Jogja. Pelatihan Jurnalistik ini diikuti oleh 50 mahasiswa pada hari Sabtu (04/11). Kegiatan ini diisi dengan pemaparan dua materi oleh Adib Lazwar dengan tema ”Trik Menulis Asik dan Mengenal Berita Layak Muat” dan Reren Indranila dengan tema berupa ”No Baper-Baperan di Medsos”.

Sakir Ridho Wijaya selaku Dosen Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta menyatakan bahwa kegiatan ini sebagai implementasi pembelajaran di luar kampus dari mata kuliah bahasa Indonesia dan penulisan karya ilmiah. ”IP UMY mengajak mahaswa untuk belajar bersama ahlinya terkait dasar-dasar jurnalistik. Haparannya, semoga mahasiswa mampu membuat karya tulis yang menarik dan enak dibaca,” ungkapnya.

Pemerintah Kalurahan Wirokerten yang diwakili oleh Widayanto selaku Ulu-Ulu Kalurahan Wirokerten menyambut positif kegiatan pelatihan jurnalistik ini. ” Pemerintah Kalurahan Wirokerten bertertima kasih kepada UMY yang telah mendampingi sejak tahun 2021 melalui pengabdian masyarakat. UMY juga banyak membantu mengangkat potensi Kalurahan Wirokerten sehingga menjadi embrio adanya destinasi wisata-UMKM Pasar Blumbang Mataraman ini.

Melalui pelatihan ini, mahasiswa dituntut untuk membuat artikel yang berhubungan dengan wisata-UMKM dan Pasar Blumbang Mataram. Dari artikel ini, destinasi Pasar Blumbang Mataraman dapat terangkat dan meningkatkan branding sehingga lebih berpotensi untuk diketahui khalayak luas.

Komentar atas Branding Pasar Blumbang Mataraman, Mahasiswa IP UMY Belajar Menjadi Wartawan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License